Sabtu, 12 Januari 2013

Panduan Membuat Email Hotmail

Untuk postingan Email yang berikutnya selain yahoo dan gmail. Pada kesempatan ini tak lupa kalau kita sedikit membahas tentang cara/proses pembuatan email berbasis hotmail/live. Seperti pembuatan email yang sebelum nya. Proses pembuatan hotmail juga tergolong mudah. Caranya sbb :

* Silahkan sobat masuk via http://hotmail.com

* Sobat akan di arahkan kehalaman seperti dibawah ini,kemudian Klik Daftar atau Sign Up,

* Selanjut nya silahkan untuk mengisi formulir Pendaftaran dengan data diri sobat, berikut penjelasanya Kolom pertama, Mengisi alamat dan password untuk login

Alamat Hotmail : Isi dengan alamat email yang sobat inginkan, kemudian klik periksa ketersediaan, jika muncul keterangan alamat email tidak tersedia, berarti alamat email sudah dipakai orang lain ganti alamat email sampai muncul keterangan email tersedia.

Buat sandi : Isi dengan kata sandi sobat Ketik ulang sandi : Masukkan kembali kata sandi sobat Alamat email alternatif : Masukkan alamat email sobat yang lain misal di Ymail ato Gmail, nantinya digunakan kalo sobat lupa password. Atau kalo tidak ingin pake email pake pertanyaan keamanan, klik Atau pilih pertanyaan keamanan untuk mereset sandi

Kolom kedua mengisi username, negara, provinsi, kode pos, jenis kelamin dan tahun lahir

Nama depan : Isi dengan nama depan yang sobat inginkan Nama belakang : Isi dengan nama belakang yang sobat inginkan Negara/kawasan : Pilih di negara mana sobat berdomisili Kode Pos : Isi dengan kode pos wilayah sobat Jenis kelamin : Tandai salah satu sesuai jenis kelamin sobat Tahun lahir : Isi dengan tahun lahir sobat Kolom terakhir mengisi pertanyaan keamanan

Masukkan teks yang tertera pada gambar diatas di kolom yang disediakan

*Terakhir klik Saya terima

*Jika berhasil maka akan muncul halaman hotmail seperti gambar berikut, jika belum berhasil perhatikan peringatan yang muncul dan perbaiki data.

Selamat mencoba sobat...
Salam silaturahim

0 komentar:

Posting Komentar